Tips Membedakan Mobil Bekas Yang Pernah Alami Kecelakaan
BintangOtomotif.com – Kondisi perekonomian dalam negeri yang saat ini sedang mengalami banyak permasalahan membuat mereka yang sebelumnya ingin membeli sebuah mobil baru menjadi berpikir kembali dan lebih memilih untuk membeli mobil bekas dengan harga yang relatif lebih murah. Selain memiliki harga yang cukup berbeda jauh dengan mobil baru terkadang mobil bekas pun juga masih memiliki kualitas yang cukup bagus. Namun dibalik beberapa kelebihan – kelebihan yang ada tersebut pasti juga memiliki beberapa klerugian yang menjadi konsekuensi anda apabila membeli mobil bekas dan salah satunya adalah anda tidak tau mengenai riwayat kendaraan tersebut apakah masih normal atau bekas kecelakaan.
Beberapa faktor tersebut sangat mempengaruhi kenyamanan anda saat berkendara misalnya saja dari segi mesin yang sudah mulai tidak normal hingga kondisi bodi yang sudah disulap namun tetap saja terlihat kurang menyenangkan. Untuk itu sebelum anda benar – benar menjatuhkan pilihan pada mobil bekas yang anda ingin beli sebaiknya anda baca terlebih dahulu beberapa tips untuk mengetahui kendaraan yang masih bagus atau bekas kecelakaan. Beberapa hal yang bisa anda lakukan untuk mengetahuinya antara lain.
- Periksa Cat Bodi Mobil
Biasanya mobil yang pernah mengalami kecelakaan parah akan terdapat baret – baret karena kerasnya benturan yang pernah terjadi, biasanya hal ini disiasati oleh para penjual dnegan melakukan pengecetan ulang agar warna bodi bisa kembali mulus sehingga calon pembeli tidak merasa curiga. Hal yang perlu anda lakukan adalah memperhatkan warna satu bagian dengan bagian lainnya terlihat tidak terlalu mencolok
- Cek Bagian Kaca Depan, Samping dan Belakang Mobil
Biasanya salah satu bagian yang paling parah saat terjadi kecelakaan adalah pada bagian kaca karena setiap terjadi benturan biasanya langsung pecah berantakan. Terkadang saat dilakukan pemasangan menggunakan kaca baru posisinya tidak akan bisa kembali sempurna karena ada bagian yang pernah mengalami benturan, utnuk melakukan pengecekannya anda bsia menyemprotkan air dan apabila air itu merembas melalui celah – celah maka bisa dipastikan jika kaca tersebut sudah pernah diganti.
- Perhatikan Bentuk lekukan Bodi Mobil
pada bagian bodi mobil yang pernah mengalami sebuah kecelakaan tidak bisa dipungkiri lagi past ada bagian yang penyok dan biasanya para pemilik menyiasatinya dengan melakukan perbaikan ke tukang ketok magic dan dengan sentuhan kreatif maka bodi yang penyok akan kembali emnjadi normal kembali. Namun meskipun sudah dilakukan perbaika sedemikian rupa anda masih bisa mengeceknya dengan memperhatikan bentuk bodinya simetris atau tidak.
- Lakukan Tes Pada Mobil
Tips yang terakhir untuk mengetahui mobil bekas yang anda inginkan pernah mengalami kecelakaan atau tidak adalah dengan melakukan tes pada mobil tersebut apakah masih nyaman dikendarau atau sudah tidak wajar. Jika kendaraan normal meskipun sudah berumur lima tahun akan tetap terasa mudah dikendalikan asalkan tetap mendapatkan perawatan dengan baik. Sementara untuk mobil bekas yang pernah mengalami kecelakaan lebih sulit dikendalikan dan terkadang sedikit condong ke kanan atau ke kitiakibat benturan.
Demikian beberapa tips – tips mudah untuk bisa mengenali mobil bekas yang anda inginkan pernah mengalami kecelakaan atau tidak. Namun apabila anda masih cukup awam sebaiknya anda mengajak saudara atau teman yang sudah lebih berpengalaman mengenai dunia otomotif. Anda juga bisa memilih showroom yang memang sudah cukup dikenal atau memiliki nama dan pastinya dapat dipercaya karena anda akan lebih mudah jika melakukan klaim saat terjadi hal yang tidak anda inginkan. Dan yang terkahir jangan lupa jika sudah sepakat dalam bertransaksi mintalah surat – surat lengkap dari kendaraan tersebut mulai dari STNK dan juga BPKB. Dan jangan lupa yang paling penting pastikan semua nomor seri dari surat dan kendaar cocok.
Ruangan komen telah ditutup.